Berjualan dengan Menggunakan Mobil

Berjualan dengan Menggunakan Mobil - Dengan banyaknya inovasi bisnis yang kini sering bermunculan, cara yang satu ini boleh dicoba jika kita mempunyai mobil untuk melakukan optimasi usaha kita agar semakin berkesan. Pada dasarnya sudah banyak ditemukan untuk akhir-akhir ini sejumlah pembisnis yang menjual belikan barang dagangannya dengan mobil bak terbuka ataupun mobil pribadinya.

berjualan-dengan-menggunakan-mobil

Dengan berbagai kelebihan seperti tidak perlu membuka lapak ataupun penyewaan tempat usaha yang membutuhkan uang lagi untuk memulainya. Bisa buka di berbagai tempat yang ramai seperti di pasar tumpah, pasar malam, bahkan di depan masjid ketika selesai salat Jumat. Pada intinya, jika ingin melakukan inovasi ini ya harus tersedia mobil untuk memulainya.

Berbagai macam barang dapat diperjualbelikan dengan cara ini. dari mulai buah-buahan, sayur-sayuran, es krim, jajanan, perabotan rumah tangga, atau pakaian. Bagi yang tidak mempunyai mobil, cara ini tetap bisa dilakukan dengan cara menyewa kepada teman, membeli mobil bekas, atau membeli mobil secara kredit. Hal pertama yang perlu diperhatikan yaitu gunakanlah mobil yang baik dan tidak memiliki masalah dalam arti luas.

Dengan disain mobil yang layaknya dengan produk kita seperti jika kita akan menjual jajanan, pada mobil yang dipergunakan juga diberi sticker atau bermotif produk dagang. Bisa juga cukup dengan menyediakan banner kecil yang dapat kita manfaatkan sebagai sumber informasi agar calon pembeli tahu apa produk yang kita jual. Jangan lupa kondisi mobil harus layak pakai dan pajak masih jalan agar tidak terjadi sesuatu yang tidak kita inginkan.

Hal ini dapat memotivasi orang-orang untuk mampir melihat-lihat dagangan kita. Jika beruntung, maka calon pembeli tertarik untuk membeli. Jangan lupa juga, kita harus memperhatikan tempat yang akan menjadi pemberhentian mobil untuk berjualan. Kita harus benar-benar mengetahui apakah ada pihak-pihak tertentu yang menguasai tempat tersebut.

Kita tentu tidak menginginkan ketika berjualan lalu diganggu oleh para preman. Kemudian jika kita bermaksud berjualan dengan mobil dan berhenti/mangkal di suatu tempat, maka pastikan setiap harinya kita berhenti di tempat yang sama dan di jam yang sama. Hal ini dimaksudkan agar para pembeli bisa hafal di mana dan jam berapa kita berjualan.

Jika banyak pembeli yang menjadi langganan maka hal ini bisa sangat menguntungkan. Walaupun berjualan di mobil terkesan seadanya, kita tetap perlu memberikan pelayanan yang baik dan ramah kepada setiap pembeli agar pembeli selalu merasa nyaman ketika berbelanja.

Bagikan ke

Silahkan berkomentar dan Terima kasih

*Untuk menyisipkan Emoticon, pilih Emoticonnya
*Untuk menyisipkan Kode, gunakan konversi kode

Konversi KodeEmoticon


Copyright © 2013-2014 Rumah No 48 - All Rights Reserved
Back to Top