Membuat Blog Komersil Untuk Mencari Uang

Membuat Blog Komersil Untuk Mencari Uang - Banyak master-master blogger yang tidak menggunakan blog mereka untuk komersil atau mencari uang dari dunia internet. Kebanyakan mereka lebih suka berbagi ilmu yang bermanfaat, dibandingkan dengan ilmu tentang penghasilan dari dunia internet. Seringnya blogger-blogger yang tidak menggunakan blog mereka untuk mencari penghasilan tambahan dari dunia internet adalah orang-orang yang sukses didunia offline. Namun tidak sedikit pula orang-orang yang telah sukses didunia offline, merambah dunia online untuk mencari penghasilan tambahan.

Membuat Blog Komersil Untuk Mencari Uang

Dari sinilah, kita bisa mengerti bagaimana memanfaatkan blog untuk mecari penghasilan tambahan. Banyak cara untuk mencari penghasilan tambahan dari dunia internet. Berikut ini sedikit cara yang bisa kita lakukan untuk memanfaatkan blog yang kita miliki agar kita bisa menghasilkan uang dari dunia internet.


  1. Paid to Review
    Banyak broker-broker paid to review yang akan membayar anda jika anda membuat review tentang produk dari advertiser yang ada disana. Biasanya anda bisa mendaftar secara gratis situs-situs yang menjadi broker paid to review. Untuk bahasa Indonesia, saya masih belum mengerti apa saja syaratnya, karena blog saya sampai saat ini masih belum mendapatkan kejelasan, padahal sudah hampir satu tahun. Untuk broker dari luar negeri, syaratnya adalah anda harus memiliki blog yang menggunakan bahasa Inggris serta memiliki PR minimal 2. Semua itu agar advertiser mau menerima blog anda untuk membuat review tentang produk atau situs mereka. Jika anda memulai dari nol, kemungkinan anda membutuhkan waktu 3 bulan atau lebih untuk membuat sebuah blog berbahasa Inggris dengan PR yang cukup untuk diterima oleh advertiser.
  2. Memasang iklan
    Anda juga bisa memanfaatkan blog anda untuk memasang iklan dalam bentuk PPC atau Paid Per Click, atau iklan berbasis BID seperti Project Wonderful. Walaupun blog anda menggunakan bahasa Indonesia, namun trafik blog anda besar, anda bisa memanfaatkan blog anda sebagai ladang uang dari iklan-iklan PPC atau BID. Banyak situs penyedia layanan iklan PPC yang mau menerima blog berbahasa Indonesia. Sedikit catatan dari saya, jika anda memasang iklan PPC yang berasal dari Indonesia, maka anda akan sering melihat banyak iklan yang berasal dari situs-situs penjual mimpi. Jika anda ingin memasang iklan PPC luar, anda harus memiliki blog dengan bahasa Inggris agar bisa diterima oleh pihak penyedia layanan iklan PPC. Selain itu, trafik blog anda harus tinggi, jika anda ingin agar iklan PPC yang anda pasang cepat menghasilkan uang.
  3. Promosi produk Offline
    Cara inilah yang saat ini sedang saya pelajari. Berusaha untuk mempromosikan produk-produk offline yang saya buat. Tujuannya adalah untuk memperluas pasaran produk yang saya buat. Namun, hingga saat ini saya masih mempelajari bagaimana cara promosi produk offline secara online dengan baik, agar bisa memberikan penghasilan yang lumayan.

Tips :

Tentukan sasaran pembaca Blog - Jika kita menginginkan mendapat uang dari internet lewat blog, usahakan menentukan target pembacanya. jika sasaran yang kita tuju adalah para blogger mungkin itu merupakan suatu kesalahan. seperti saya sendiri pada awalnya memang berniatan tidak sepenuhnya untuk mencari uang. karena sasaran utama dari blog saya ini adalah para blogger dunia maya. jika kita menginginkan pendapatan dari blog, mungkin kita bisa mencoba melakukan penargetan pada ibu-ibu rumah tangga, para pencari kerja, anak-anak, pelajar, pegawai dan lain sebagainya.


Dari cara diatas, anda tentukan sendiri cara manakah yang akan anda lakukan untuk memanfaatkan blog. Atau, anda ingin menjadi blogger non komersil yang akan selalu membagi ilmu-ilmu yang bermanfaat kepada para pengguna internet? Semua keputusan ada ditangan anda. Pilih komersil, atau non komersil.

Source : http://jimbunrockstars.mediaqu.com/antara-blogger-komersil-dan-non-komersil/868/

Bagikan ke

4 Komentar

nice share gan, blog ane juga dijadiin komersil

salam blogwalking

Oke sip... terima kasih sudah berkunjung :D

info yang sangat bermanfaat sekali gan terutama buat newbie kayak ane ini

Silahkan berkomentar dan Terima kasih

*Untuk menyisipkan Emoticon, pilih Emoticonnya
*Untuk menyisipkan Kode, gunakan konversi kode

Konversi KodeEmoticon


Copyright © 2013-2014 Rumah No 48 - All Rights Reserved
Back to Top